Istilah-Istilah Dalam Perbankan (S)



Berikut ini merupakan beberapa istilah yang dipakai dalam perbankan untuk abjad SDalam artikel ini, Istilah-istilah perbankan yang saya berikan menggunakan bahasa Indonesia ataupun bahasa Inggris. Gunakan CTRL+F  untuk memudahkan pencarian. 

Istilah-istilah Perbankan dalam abjad: 
A B C D E F G H I J K L M N O P Q R S T U V W X Y Z

Saham (Stock) adalah surat bukti kepemilikan atau bagian modal suatu perseroan terbatas yang dapat diperjualbelikan, baik di dalam maupun di luar pasar modal yang merupakan klaim atas penghasilan dan aktiva perusahaan; memberikan hak atas deviden sesual dengan bagian modal disetor seperti yang ditentukan dalam anggaran dasar perusahaan 

Saham Aktif (Active Stock) adalah saham yang banyak diperdagangkan di bursa 

Saham Barometer (Barometer Stock) adalah saham yang apabila harganya berubah akan sangat berpengaruh terhadap perubahan harga saham lainnya dalam bursa 

Saham Berhak Suara (Voting Stock) adalah saham yang memberikan hak untuk mengeluarkan suara dalam rapat umum pemegang saham 

Saham Biasa (Common Stock) adalah saham tanpa hak istimewa, misalnya atas dividen, penentuan pengurus, dan sisa harta perusahaan dalam hal terjadi likuidasi 

Saham Dibayar Penuh (Full Paid Stock) adalah saham yang telah dibayar tunas dengan barang, jasa, atau uang yang setara dengan harga saham tersebut 

Saham Donasi (Donated Stock) adalah saham yang diserahkan kembali oleh pemegang saham kepada perusahaan yang menerbitkan, tujuannya adalah untuk memungkinkan perusahaan penerbit saham memperoleh sejumlah dana tunai yang dapat digunakan untuk membiayai kepertuan modal kerja melalui penjualan saham dimaksud 

Saham Istimewa (Preferred Stock) adalah saham dengan hak istimewa menurut ketentuan datam anggaran dasar, misalnya berupa prioritas terhadap dividen, penentuan pengurus, dan sisa harta perusahaan dalam hal terjadi likuidasi 

Saham Luar Bursa (Over The Counter) adalah saham yang tidak terdaftar dan tidak diperdagangkan di bursa efek yang resmi dan transaksi dilakukan melalui telepon atau jangan komputer yang menghubungkan para dealer saham dan obligasi (bursa paralel); biasanya, saham paralel dikeluarkan oleh perusahaan yang belum memenuhi persyaratan untuk mencatatkan sahamnya di bursa efek; harga saham paralel dipublikasikan dalam surat kabar yang terpisah dan saham yang terdaftar di bursa efek 

Saham Minoritas (Minority Interest) adalah kepentingan dan para pemegang saham yang secara keseluruhan memiliki saham kurang darit 50 persen dan seluruh saham bank; dalam neraca konsolidasi perusahaan, yang saham anak perusahaan itu tidak seluruhnya dimiliki bank, kepentingan ini ditunjukkan dalam pencatatan modal yang terpisah atau sebagai kewajiban yang tidak memiliki batas waktu dan tidak memiliki hak prioritas 

Serandai (On Line) adalah sistem komputer yang membukukan (posting) transaksi-transaksi nasabah pada pusat pencatatan bank, langsung pada akun nasabah, dikenal juga dengan istilah proses transaksi on-line (OLTP / online transaction processing); banyak bank memiliki terminal teller on-line, dihubungkan melalui sebuah komputer pada kantor cabang, langsung ke bagian administrasi sistem komputer tempat penyimpanan fail nasabah; hal ini memungkinkan nasabah untuk mengakses dana mereka lebih cepat apabila mereka akan menyetorkan cek yang dikeluarkan oleh bank yang sama, juga berarti uang dikeluarkan lebih cepat saat cek dibayarkan; banyak sistem elektronik perbankan, termasuk jaringan mesin kartu otomatis (MKO atau ATM) dan sistem titik penjualan elektronik (point of sale), merupakan sistem serandai penuh, yang berarti transaksi-transaksi yang dlsetujui atau ditolak dan dana-dana yang ditransfer antar-akun dilaksanakan bersamaan saat transaksi tersebut dimasukkan ke dalam sistem; (antonim) jaringan luar randai (off-line) 

Sertifikat Bank Indonesia (SBI) 
adalah surat berharga yaitu dikeluarkan oleh Bank Indonesia sebagai pengakuan utang berjangka waktu pendek (1-3 bulan) dengan sistem diskonto / bunga.

Sistem Kartu Kredit adalah suatu jenis penyelesaian transaksi ritel (retail) dan sistem kredit, yang namanya berasal dari kartu plastik yang diterbitkan kepada pengguna sistem tersebut.

Surat Berharga Komersial adalah sekuritas dalam pasar uang yang diterbitkan oleh bank berkapitalisasi besar serta perusahaan


Semoga artikel mengenai istilah-istilah perbankan dalam abjad S di atas dapat bermanfaat untuk anda. Bila anda mempunyai istilah perbankan yang belum ada dalam artikel ini, silahkan menambahkan dalam kolom komentar.

Istilah-istilah Perbankan dalam abjad: 
A B C D E F G H I J K L M N O P Q R S T U V W X Y Z



Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Istilah-Istilah Dalam Perbankan (S)"

Post a Comment